franchise kopi lain hati

Franchise Kopi Lain Hati

Posted on

Franchise minuman di Indonesia berpeluang besar menjadi bisnis yang sangat menjanjikan. Khususnya kopi, yang menjadi pilihan minuman favaorit masyarakat. Salah satu franchise yang bisa anda pilih untuk membuka usaha adalah franchise Kopi Lain Hati.

Kopi Lain Hati adalah bisnis franchise ternama di Indonesia yang sudah familiar di masyarakat. Franchise ini bisa menjadi opsi bagi anda yang ingin menjalankan bisnis franchise karena mudah dijalankan. Ingin tahu seputar franchise Kopi Lain Hati ? Simak uraian berikut.

  1. Tentang Kopi Lain Hati

Usaha franchise Kopi Lain Hati diresmikan pada bulan Maret 2018 lalu. Bisnis yang dikelola oleh seorang aktris sinteron bernama Ririn Ekawati ini memiliki perkembangan yang cukup pesat berkat sistem bisnis yang dianutnya.

Kopi Lain Hati adalah bisnis retail kuliner yang berada di bawah naungan Nikmat Group. Group ini diketahui juga menaungi beberapa brand waralaba lainnya seperti King Mango, Street Boba dan Gildak K-Street Snack.

Setelah 2 tahun berkembangnya bisnis yang diprakarsai oleh Ririn, Kopi Lain Hati sudah memiliki lebih dari 500 waralaba yang tersebar di 95 kota di Indonesia. Franchise Kopi ini terkenal dengan varian menunya yang beragam, mulai dari menu coffe dan non-coffee. Salah satu menu unggulannya adalah es kopi susu dan es kopi durian.

  1. Branding Kopi Lain Hati

Franchise Kopi Lain Hati memiliki slogan “pinda ke lain hati” dengan mengangkat tema tentang cinta sebagai media promosi di media sosial. Sang owner juga menggunakan panggilan “sayang” kepada setiap pelanggannya, sehingga membuat bisnis ini sangat akrab di kalangan remaja.

Tidak hanya sebagai media marketing atau promosi di media sosial, tema cinta juga kerap dipakai untuk nama menu limited yang ada di Kopi Lain Hati. Diantaranya yaitu Es Kopi Cemburu, Es Lajang, Es Duda Keren dan masih banyak lagi menu lainnya.

Berkat branding produk yang sukses mengangkat Kopi Lain Hati hingga memiliki 500 lebih cabang, anda tidak perlu ragu untuk bergabung bersama waralaba ini. Tanpa ribet dan pikir panjang, Bisnis Kopi Lain Hati sudah cukup terkenal sehingga anda tidak perlu mencari strategi untuk memasarkan brand.

Apalagi, Waralaba Kopi Lain Hati ini memiliki koneksi dengan artis ternama yang mempromosikan bisnis Ririn. Ada banyak review yang di post di media sosial untuk membuat bisnis Kopi Lain Hati semakin ternama.

  1. Menu Kopi Lain Hati

Bagi anda yang tertarik ingin menjadi mitra franchise Kopi Lain Hati, memang sebaiknya mengenal terlebih dahulu apa saja menu yang ditawarkan. Tidak hanya tersedia menu kopi, ada juga menu non kopi, menu limited dan series kolaborasi. Diantara menunya adalah sebagai berikut :

  • Es Kopi Cemburu
  • Es Kopi Valakor
  • Es Kopi Main Hati
  • Es Kopi Gemas
  • Es Kopi Ketus
  • Es Sakit Hati
  • Es Cuek
  • Es Susu Kenyal
  • Es Lekat
  • Es Kopi Duda Keren
  • Es Kopi Baper
  • Es Kopi Advokat
  • Es Tim
  • Es Rumpi
  1. Syarat dan Harga Franchise Kopi Lain Hati

Apa saja syarat yang harus dipenuhi oleh calon mitra jika ingin menjadi bagian dari franchise Kopi Lain Hati ? Ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan, diantaranya melengkapi dokumen dan surat-surat yang diperlukan. Kemudian melakukan pendaftaran melalui Call Center, memilih lokasi usaha yang strategis untuk membuka bisnis, melakukan tahap presentasi bisnis, menyiapkan modal untuk investasi dan pembukaan unit usaha..

Lantas, berapa harga paket Waralaba Kopi Lain Hati ? Bagi anda yang berminat bergabung bersama waralaba Kopi Lain Hati, setidaknya perlu menyiapkan dana sebesar Rp 75 juta. Modal tersebut sudah mencakup biaya 3 tahun hak lisensi merk dagang Kopi Lain Hati, grinder, peralatan, seragam karyawan 3 pcs, media promosi berbentuk design file, training dan buku SOP, standar desain store serta 1 tahun sistem pos kasir. Semua fasilitas tersebut nantinya akan memudahkan mitra untuk menjalankan bisnis franchise ini.

  1. Tabel Informasi Franchise Kopi Lain Hati
Nama Brand: Lain Hati
Badan Hukum: Ada
Tahun Berdiri: 2018
Jumlah Outlet: 500 +
Proyeksi BEP: Tergantung penjualan
Royalty Fee/bulan: Rp 2,5 Juta
Bahan Baku Utama: Termasuk
Tools Outlet: Belum Termasuk
Pencarian Lokasi: Belum Termasuk
Pencarian-Pelatihan SDM: Belum Termasuk
Harga Paket Franchise: Rp 300 juta
Biaya Renovasi Usaha: Belum Termasuk
Kontak Telepon: 0813-1234-8396

Nah, itulah informasi mengenai franchise Kopi Lain Hati. Jadi, bagaimana ? Tertarik ingin memilih Waralaba Kopi Lain Hati ? Jika iya, anda bisa mengikuti persyaratan seperti yang telah diuraikan diatas. Namun jika waralaba ini tidak cocok bagi anda, coba cari alternatif lainnya.

Ada banyak franchise kopi kekinian yang populer dengan harga terjangkau, seperti Sasame Coffe. Anda sudah bisa mulai membuka usaha franchise tersebut dengan modal mulai Rp 150 juta. Selamat berjuang!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *